IBL 2024: Tekuk Pacific Caesar, Pelita Jaya Kembali Perkasa di Kandang Sendiri
jpnn.com, JAKARTA - Tim basket Pelita Jaya Bakrie meraih kembali meraih kemenangan di kandang sendiri saat jumpa Pacific Caesar Surabaya.
Dalam laga yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Rabu (31/1), tim asuhan Rob Beveridge itu menang dengan skor 107-89.
Pada pertandingan ini Pelita Jaya memulai laga dengan tempo lambat seusai tertinggal di awal laga dengan skor 0-11.
Beberapa perubahan strategi kemudian dilakukan untuk membuat tim yang bermarkas di Kuningan, Jakarta Selatan itu tertinggal dengan skor 28-29 di kuarter pertama.
Pada kuarter kedua Pelita Jaya mulai tancap gas dengan mencetak 28 poin untuk unggul 56-42 di first half.
Pada second half konsistensi para pemain Pelita Jaya terus di atas angin sehingga mampu menjaga margin keunggulan 18 angka untuk menang dengan skor 107-89.
Pada pertandingan ini KJ McDaniels kembali menjadi bintang kemenangan Pelita Jaya seusai finis dengan raihan 22 poin.
Pemain PJ lainnya yang gemilang yakni Thomas Robinson dengan tambahan 14 angka.
Pelita Jaya Bakrie meraih kembali meraih kemenangan di kandang sendiri saat jumpa Pacific Caesar Surabaya, Rabu (31/1)
- Partai Final DBL Jakarta Championship 2024 Kembali Digelar di Indonesia Arena
- Beban Berat Dipikul Johannis Winar Setelah Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas Basket Putra
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3
- Dijauhi Dewi Fortuna, Satria Muda Era Youbel Sondakh Kembali Keok dari Pelita Jaya
- IBL All Indonesian 2024: Ajang Pembuktian Pelita Jaya, Bungkam Suara Sumbang
- KUY Media Group Sukses Gelar IBL All Indonesian 2024, Pelita Jaya Juara