Ibnu Jamil Gemar Berlari Gegara Orang Ini, Oalah
jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Aktor Ibnu Jamil mengaku mulai gemar berolahraga lari sepulang liburan dari Inggris pada 2014.
Dia terinspirasi setelah melihat masyarakat Inggris yang senang berlari sore di stadion bola.
"Saya ke Inggris habis nonton bola, lihat orang-orang pulang kantor pada lari, kok enak banget, ya," kata Ibnu Jamil saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Suami Ririn Ekawati itu sebelumnya menyukai olahraga sepak bola dan basket.
Namun, dia menilai olahraga tesebut membutuhkan alat dan anggota agar bisa berjalan.
Berharap tidak bergantung pada dua aspek tersebut, Ibnu Jamil memutuskan untuk menekuni olahraga lari.
"Lari, tuh, cuma modal sepatu, terus lari," ujarnya.
Berawal mencoba berlari memutari Gelora Bung Karno, Ibnu Jamil pun ketagihan.
Aktor Ibnu Jamil gemar berolahraga lari sepulang liburan dari Inggris pada 2014.
- Ibunda Meninggal Dunia, Ibnu Jamil: Kami Berusaha Selalu ada Untuknya
- PT GSP Dukung Imbauan Majelis Hakim terkait Pengelolaan JCC
- PSSI Resmi Pecat Shin Tae-yong, Ibnu Jamil Ungkap Kekhawatiran
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar Besok, Lokasi Start di Pintu Tenggara GBK
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Ini 6 Penyebab Perut Buncit dan Cara Mengatasinya, Simak