Ibra Azhari Bolak-balik Masuk Bui, Ini Rekam Jejaknya 5 Kali Ditangkap karena Narkoba

Ibra diciduk polisi atas kepemilikan psikotropika berupa ekstasi, sabu-sabu dan kokain. Pada kasus kedua ini, dia mendapatkan ancaman kurungan 15 tahun penjara.
Alih-alih bertaubat, artis tersebut justru terciduk memiliki sabu di selnya pada 2005. Namun, tak ada informasi jelas terkait penanganan kasus tersebut.
Pria kelahiran 1969 tersebut justru dibebaskan pada 2009 karena mendapatkan remisi khusus.
Belum berhenti di situ, setahun setelah bebas, Ibra Azhari ditangkap untuk ketiga kalinya di Bali pada 23 Agustus 2010.
Dia diamankan bersama barang bukti sabu-sabu senilai Rp 9 juta. Ibra divonis 6 tahun hukuman penjara dan denda Rp 800 juta.
Tak kapok, Ibra lagi-lagi harus mengenakan baju tahanan karena kasus yang sama pada 2019. Adik Ayu Azhari diamankan bersama 6 orang lain yang berperan sebagai pengedar hingga kurir. Polisi mengamankan bukti berupa 5,84 gram sabu, 6 butir Happy Five, dan 45,8 gram heroin.
Bolak-balik masuk bui, rekam jejak Ibra Azhari lima kali ditangkap terkait dugaan kasus narkoba.
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba
- Dagang Sabu-Sabu, Penjahit Asal Palembang Ditangkap di Ogan Ilir
- Akademisi Soroti Penghapusan Kewenangan TNI Berantas Narkoba, Disebut Kemunduran
- Pengadilan Tinggi Medan Perkuat Hukuman Seumur Hidup Untuk Kurir Sabu-Sabu
- OW Ditangkap di Bandara saat Bawa 186 Paket Ganja