Ibrahimovic Ingin Filmnya Seperti Rambo

jpnn.com - STOCKHOLM - Bomber Paris Saint-Germain berkebangsaan Swedia, Zlatan Ibrahimovic mengaku sedang dalam penjajakan untuk membuat serangkaian film tentang kehidupan pribadinya.
Dalam sebuah wawancara dengan media di Swedia, Dagens Industri, Ibra menyiratkan dunia perfilman bakal menjadi salah satu kegiatannya di luar lapangan nanti.
"Banyak orang membuat film tentang saya, hidup saya dan mereka menghasilkan uang. Nanti, jika subjek film adalah saya, maka saya harus memiliki kontrol penuh," katanya.
Ibra mengaku akan memaksimalkan potensi dari penghasilan dari filmnya.
"Sudah ada pembicaraan soal itu. Kami bisa membuat banyak film tentang saya. Ini akan seperti Rambo I hingga Rambo V. Kami bisa melakukannya, Ibracadabra 1 sampai 10," tandasnya. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2025: Awal Manis Pertamina Enduro VR46 Racing Team
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu