Ibrahimovic Resmi ke Milan
Minggu, 29 Agustus 2010 – 13:42 WIB

PINDAH - Zlatan Ibrahimovic (kiri), mantan bomber Juventus dan Inter Milan, akhirnya dipastikan pindah musim ini dari Barcelona ke AC Milan. Foto: AP.
Galliani sendiri juga mengkonfirmasikan angka kesepakatan tersebut, sekaligus bagaimana Milan akhirnya mendapatkan sang striker. Sebagaimana disampaikannya kepada wartawan di Barcelona, Ibra dipastikan bergabung dengan Milan mulai musim kompetisi ini, hingga empat tahun ke depan, dengan nilai transfer EUR 24 juta.
"Itu (EUR 24 juta) bisa disebut sebagai total angka dari EUR 8 juta yang akan kami bayarkan untuknya dalam tiga tahun (pasca 2010-2011). Saya ingin berterimakasih pada semua yang ada di Milan, serta Silvio Berlusconi yang telah membuat langkah besar dalam rangka mewujudkan ini," ungkapnya.
Sementara itu, Ibra sendiri pun langsung berkomentar mengenai kepindahannya itu. "Milan adalah salah satu tim terkuat di dunia. Kami memiliki barisan penyerang yang fantastis," katanya. "Saya adalah seorang pemain Milan. Saya sangat bahagia karena segalanya berjalan baik sesuai harapan. Mereka (Milan) menjalani musim yang bagus tahun lalu. Saya tak punya komentar untuk para pendukung Inter," ucapnya.
"Perpindahan ini meningkatkan adrenalin saya. Saya pindah ke Milan untuk memenangkan Liga Champions. Saya juga ingin mendapatkan gelar ganda (bersama titel Serie A)," tambah Ibra, sembari mengumbar semangat dan tekad kuatnya dengan kepindahan tersebut.
MILAN - Penyerang jangkung asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic, resmi meninggalkan Barcelona dan kembali ke kota mode di Italia, Milan. Kali ini, pemain
BERITA TERKAIT
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs
- MilkLife Shakers Makin Kukuh di Puncak Klasemen Grup A JSSL Singapore 7’s 2025
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara
- HSC 2025 Segera Digelar, Pemenang Akan Berlaga di Singapura
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin