Ibu 2 Anak Asal Melbourne Jadi Korban Tewas Gempa Bumi Nepal

Seorang ibu 2 anak asal Melbourne, Renu Fotedar, tewas dalam longsor mematikan di Gunung Everest, yang dipicu gempa 7.9 skala Richter di Nepal.
Perempuan berusia 49-tahun itu terakhir terlihat di Everest base camp, dan sejak gempa terjadi, teman-teman dan keluarganya telah mencarinya di media sosial.
Perusahaan pendakian, Dreamers Destination, mengkonfirmasi bahwa Renu telah meninggal dan perusahaan ini berusaha mengembalikan tubuhnya ke Kathmandu.
Perempuan asal Melbourne, Renu Fotedar, dikabarkan telah meninggal dalam gempa bumi di Nepal. (Foto: Facebook)
Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia telah dihubungi untuk memberikan komentar.
Menurut profil yang ada di akun media sosialnya, Renu menyelesaikan gelas pasca sarjana di bidang bisnis dari Universitas Wollongong sebelum mendirikan usaha di Melbourne, pada tahun 2005.
Ia lahir di Kashmir, India utara, sebelum ia pindah ke Australia.
Temannya, Pooja Sharma, mengenalnya melalui komunitas Kashmir Australia. Ia mengatakan, temannya itu adalah pencinta jalan-jalan yang sejati.
Seorang ibu 2 anak asal Melbourne, Renu Fotedar, tewas dalam longsor mematikan di Gunung Everest, yang dipicu gempa 7.9 skala Richter di Nepal.Perempuan
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya