Ibu Berjilbab dan Tahanan Bertukar Sandal, Isinya Mengejutkan
Kamis, 20 April 2017 – 17:22 WIB

DIAMANKAN: Khalifah Noor (54) beserta ratusan butir zenith yang disembunyikannya di sandal. Foto: Radar Banjarmasin/JPNN
jpnn.com, BANJARMASIN - Petugas Lapas Teluk Dalam, Banjarmasin menggagalkan upaya penyelundupan ratusan pil zenith, Rabu (19/4).
Ironisnya, aksi itu dilakukan oleh wanita tua, yakni Khalifah Noor (54).
Warga Jalan Pulau Laut, Kelurahan Antasan Besar itu hendak memberikan zenith kepada salah satu tahanan Muhammad Sarwani.
Saat itu, Khalifah sudah masuk ke lapas ketika jam kunjungan.
Dia bertemu anaknya, Deddy Asmara dan Sarwani.
Setelah itu, Khalifah bertukar sandal dengan Sarwani.
Petugas yang curiga langsung memeriksa keduanya.
Hasilnya, petugas menemukan ratusan zenith di sandal yang dikenakan Khalifah.
Petugas Lapas Teluk Dalam, Banjarmasin menggagalkan upaya penyelundupan ratusan pil zenith, Rabu (19/4).
BERITA TERKAIT
- 2 Terdakwa Pembawa Sabu-Sabu 20 Kg Dituntut Hukuman Mati
- Siapa Kenal 2 Orang Ini? Polisi Siapkan Rp 10 Juta Bagi yang Tahu
- Sedang Apa Fachri Albar Saat Diamankan?
- Fachri Albar Lagi-Lagi Terjerat Kasus Narkoba, Polisi Ungkap Alasannya
- Fachri Albar Ditahan Terkait Dugaan Kasus Narkoba
- Jalani Pemeriksaan Kesehatan, Fachri Albar Hanya Menundukkan Kepala