Ibu Hamil Ingin Mengonsumsi Durian, Bolehkah?
Selasa, 20 April 2021 – 06:33 WIB
jpnn.com, JAKARTA - SAAT hamil dan ngidam sesuatu, keinginan bumil biasanya harus dipenuhi.
Namun, bagaimana jika dia ingin makan durian? Apa boleh?
Jika tetap dipaksakan, maka akan berdampak pada kesehatan janin, bahkan hingga resiko keguguran dan janin panas.
Baca Juga:
Sebetulnya, makan durian saat hamil itu sah-sah saja.
Namun semuanya harus dalam kadar yang tidak berlebihan.
Menurut laman Genpi.co, jika ibu hamil makan durian secukupnya, justru terdapat manfaat yang bisa diperoleh untuk tubuh.
Seperti antioksidan, antibakteri, dan antijamur yang bermanfaat bagi kehamilan.
Durian memiliki nutrisi yang berlimpah. Mulai dari zat besi, folat, kalsium, fiber, zinc, karoten, magnesium, potasium, thiamin, gula, vitamin A, C, serta E.
Boleh tidaknya ibu hamil makan durian bergantung pada kondisi kesehatan individu tersebut.
BERITA TERKAIT
- Hari Kesehatan Nasional, Srikandi Movement PLN Tingkatkan Kepedulian Kesehatan Ibu & Anak
- 7 Minuman Lezat yang Aman Dikonsumsi Ibu Hamil
- Viral Video Pembagian Bantuan Ibu Hamil di Bandung Cuma Dokumentasi Saja
- Bea Cukai Musnahkan Barang Hasil Penindakan di Riau, Ada Bawang Bombai hingga Durian
- Dugaan Jual Beli Bayi oleh Pemilik Yayasan Anak di Bali Diusut Polisi, Modusnya
- Turun ke Masyarakat, Didin Sirojudin Membantu Balita dan Ibu Hamil yang Kekurangan Gizi