Ibu Hamil Rutin Mengonsumsi Bubuk Protein, Amankah?

Beberapa jenis bubuk protein dapat mengandung gula hingga 23 gram hanya dalam satu sendok. Sedangkan, American Heart Association merekomendasikan agar wanita memiliki batasan gula harian yaitu 25 gram.
Selain itu, beberapa merek bubuk protein juga memiliki komposisi jamu, seperti jahe, adas manis, kamomil, dan lainnya. Kandungan ini dapat memengaruhi hormon janin.
Menurut dr. Valda, sebenarnya bubuk protein tidak dibutuhkan ibu hamil sepanjang sudah mendapat asupan yang baik dengan konsumsi makanan bergizi seimbang.
Pasalnya, kelebihan konsumsi protein selama hamil juga tidak baik. Ada beberapa dampak buruk yang mungkin bisa terjadi, di antaranya:
- Studi di Skotlandia pada 2014 menemukan, wanita hamil yang makan terlalu banyak protein dan terlalu sedikit karbohidrat memiliki bayi yang tumbuh lebih lambat.
- Studi pada 2018 menemukan, wanita hamil dengan protein tinggi dan diet rendah karbohidrat memiliki risiko diabetes gestasional yang lebih tinggi.
"Sebaiknya sebelum konsumsi bubuk protein, bisa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis kandungan dan kebidanan yang menangani," saran dr. Valda.(klikdokter)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Kebutuhan protein untuk ibu hamil meningkat secara signifikan. Selain dari makanan, beberapa ibu juga mengonsumsi bubuk protein untuk memenuhi kecukupan nutrisi ini.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 10 Makanan Kaya Nutrisi yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil
- 5 Manfaat Nangka, Cegah Anemia Menyerang Anda
- Ibu Hamil Butuh Susu Nutrisi Lengkap, Tidak Cukup Hanya Suplemen
- Gubernur Sumsel Bersama Kepala BKKBN Salurkan MBG untuk Ibu Hamil di Palembang
- Jangan Sampai Anak Kekurangan Zat Besi, Simak Penjelasan Ahli
- 3 Minuman yang Aman Dikonsumsi Ibu Hamil