Ibu Hamil Tewas Terpental Jatuh dari Jalan Layang Casablanca
jpnn.com - JAKARTA - Jalan Layang Non Tol Kampung (JLNT) Melayu - Tanah Abang "meminta korban". Windawati yang tengah hamil dan menumpang motor tewas setelah mengalami kecelakaan dengan mobil Honda City. Lokasnya, tepatnya di depan ITC Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (28/1) pukul 22.45.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto mengatakan, saat itu Windawati dibonceng sang suami, M Faisal Bustamim 28 melaju dengan motor Honda Beat B 3843 LA dari arah Tanah Abang menuju Kampung Melayu.
Namun entah kenapa saat melaju di lajur satu arah itu Faisal memutuskan untuk putar balik dan melawan arus. Faisal benar-benar nekat. Selain melawan arus, ternyata dia menggeber motornya dengan kecepatan cukup tinggi. Padahal banyak kendaraan yang melaju berlawanan ke arahnya.
Ternyata benar. Saat Faisal memacu laju motornya, tiba-tiba muncul sebuah mobil Honda City, B 8542 RS yang datang ke arahnya.
Mobil itu tampaknya juga tak menyangka ada sebuah motor datang dari arah berlawanan dengan kecepatan tinggi. Dalam hitungan detik: braakkkkk.... Kecelakaan maut tak terhindarkan.
Windawati yang tengah hamil tujuh bulan itu terpental dari motornya. Yang mengenaskan, perempuan itu ternyata terjatuh dari jalan layang yang tingginya sekitar 18 meter ke bawah.
Tak pelak orang yang berdada di bawah jalan layang itu pun kaget tak karuan saat melihat seorang perempuan terjatuh dari jalanan yang ada di atasnya.
"Windawati meninggal dunia seketika," kata Rikwanto, Selasa (28/1).
JAKARTA - Jalan Layang Non Tol Kampung (JLNT) Melayu - Tanah Abang "meminta korban". Windawati yang tengah hamil dan menumpang motor tewas
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS