Ibu-ibu Berseragam Kuning Sambangi Sandiaga Uno, Lalu Bilang Begini..

jpnn.com, MOJOKERTO - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno kembali diminta warga untuk menjadi pemimpin bangsa.
Hal tersebut terjadi saat Sandiaga Uno melakukan kunjungan kerja ke Jawa Timur, dalam mendorong kebangkitan ekonomi dari desa wisata dan ekonomi kreatif.
Sandiaga Uno yang saat itu sedang berjalan dan dikelilingi warga banyak mendapat sambutan positif.
Tidak hanya itu, Sandiaga Uno juga mendapat curhatan dari masyarakat tentang keadaan masyarakat di masa pandemi COVID-19.
Salah seorang warga Desa Bajijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Amin menyampaikan aspirasi tentang beratnya tantangan hidup selama pandemi.
Amin berharap, Sandiaga Uno supaya bisa memimpin Indonesia.
“Ke depan akan bisa memimpin Indonesia ya, Pak,” ujar Amin saat berdialog dengan Sandiaga Uno, di Jawa Timur, Jumat (17/9).
Tak hanya Amin, segerombolan ibu-ibu yang berseragam kuning desa binaan, sekaligus kader posyandu dan PKK juga mendukung Sandiaga Uno supaya menjadi calon pemimpin masa depan.
Sandiaga Uno yang saat itu sedang berjalan dan dikelilingi warga banyak mendapat sambutan positif.
- Kembali Pimpin Denpasar, Jaya Negara Siap Lanjutkan Pembangunan Berkelanjutan
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Bamsoet Sebut Tata Kelola yang Baik Kunci untuk Wujudkan Pariwisata Bali Berkelanjutan
- Pelita Air Bersinergi dengan BIH Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Pariwisata Medis
- BPOLBF Luncurkan 19 Calender of Event 2025 Termasuk Festival Kelimutu, Catat
- Resmi Hadir, PIK Tourism Board Siap Mendukung Pariwisata Indonesia