Ibu-ibu Majelis Taklim Sepakat Dukung Anies-Sandi
jpnn.com, JAKARTA - Ratusan ibu-ibu dari majelis taklim se-Jakarta mendeklarasikan dukungan pada pasangan calon Gubernur –Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Deklarasi berthema "Ustadzah membela Negeri Mendukung Pasangan Anies-Sandi" tersebut dibacakan Ustadzah Nurdiyati Akma, Ketua umum Badan Koordinasi Majelis Taklim Dewan Masjid Indonesia (BKMM DMI) di Gedung Dewan Dakwah, Jakarta Pusat, Kamis (9/3).
"Kami mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang mewakili kapasitas cagub dan cawagub muslim untuk Jakarta," ujar Nurdiyati diikuti ratusan ibu pegiat majelis taklim.
Deklarasi dukungan ini, kata Nurdiyati, membawa harapan kemenangan untuk memberikan kenyamanan bagi seluruh warga Jakarta.
"Kembalikan hak yang dirampas. Dirikan masjid yang dihancurkan. Tumbuhkan keakraban antara si miskin dan si kaya yang akan selalu saling membutuhkan," ucap Nurdiaty.
Forum ini juga menyepakati, pasangan Anies-Sandi merupakan sosok yang mampu menjadi pemimpin teladan, santun, mengayomi dan berpihak pada rakyat kecil. (gir/jpnn)
Ratusan ibu-ibu dari majelis taklim se-Jakarta mendeklarasikan dukungan pada pasangan calon Gubernur –Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano