Ibu Negara Cantik Temui Bu Mega di Batu Tulis, Dijamu di Depan Lukisan Bung Karno
Kamis, 07 September 2023 – 19:44 WIB

Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri saat menyambut kedatangan Ibu Negara Korsel Kim Keon Hee di Istana Batu Tulis, Bogor, Kamis (7/9). Foto: DPP PDIP
Megawati juga mengajak Keon Hee ke teras belakang rumah utama Istana Batu Tulis untuk untuk berbincang santai sembari menikmati pemandangan Gunung Salak dan Sungai Cisadane.
Selepas bersantai menikmati panorama, Megawati mengajak tokoh berlatar belakang pengusaha itu menuju pendopo untuk melihat koleksi hasil usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Suara rindik atau alat musik khas Bali mengiringi Megawati saat menjamu perempuan yang dikenal sebagai pencinta seni itu.
Selepas dari pendopo, Megawati menggelar jamuan makan malam untuk Keon Hee di ruang utama Istana Batu Tulis.(tan/jpnn.com)
Ibu Negara Korsel Kim Keon Hee yang tengah mendampingi suaminya menghadiri KTT ASEAN menyempatkan diri menemui Presiden Kelima RI Megawati di Istana Batu Tulis.
Redaktur : Antoni
Reporter : Fathan Sinaga
BERITA TERKAIT
- Perintah Bu Mega, Kepala Daerah dari PDIP yang Belum Retret Ikut Gelombang Kedua
- Pakar Sebut Gap Politis Bikin Prabowo & Megawati Sulit Bertemu
- Wamendagri Apresiasi Dukungan Megawati pada Retret Kepala Daerah
- Hasto Kristiyanto: Saya Baik-Baik Saja, Semangat Juang Tak Padam
- AHY Berkisah soal Megawati dan Prabowo Tak Suka Demokrat Dibegal
- Begini Instruksi Megawati untuk Kepala Daerah PDIP yang Ikut Retret