Ical dan Agung Sepakat Pilih Nurdin Halid Pimpin SC Munas Golkar
Panitia Munas Dilarang Maju Jadi Calon Ketum
jpnn.com - JAKARTA - Partai Golkar akan segera menggelar musyawarah nasional (munas) untuk memilih ketua umum baru. Kemungkinan forum pengambilan tertinggi di Partai Golkar itu akan digelar pada April yang akan datang.
Kemungkinan munas Golkar digelar April itu mengerucut pada rapat dewan harian di kantor dewan pimpinan pusat (DPP) partai berlambang beringin itu di Slipi, Jakarta Barat, Selasa (23/2). Rapat yang berlangsung hingga dini hari tadi itu dipimpin langsung oleh Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie.
"Yang terbanyak usulannya April. Tapi tentu masih ada yang berpikir paling baik dilakukan secepatnya," ujar Aburizal.
Politikus yang lebih beken disapa dengan nama Ical itu menambahkan, munas Golkar akan digelar di Jakarta. Sebab, waktunya sudah terlalu singkat untuk menggelar munas di luar Jakarta.
"Tadinya kita akan berpikir di tempat lain, tapi waktu terlalu mepet katanya, terus di Jakarta saja," ucapnya.
Rapat itu juga telah sepakat menunjuk Nurdin Halid sebagai ketua panitia pengarah atau steering committee (SC) munas. Sedangkan Agun Gunanjar Sudarsa menjadi sekretaris SC.
"Sebagian besar sudah menyepakati (Nurdin jadi ketua SC). Sudah kesepakatan saya dengan Pak Agung (Agung Laksono)," ujar Ical.
Lebih lanjut Ical menegaskan, figur-figur yang duduk di kepanitiaan harus netral. Karenanya yang sudah duduk di kepanitiaan munasdilarang maju sebagai calon ketua umum.
- Prabowo Diminta Contoh SBY: Angkat Honorer Jadi PNS dan Rutin Naikkan Gaji
- Neng Eem MPR Tekankan Pentingnya Kalangan Milenial Agar Lebih Melek Sejarah
- Eksepsi Ted Sioeng Ditolak, Sidang Penggelapan Kredit Rp 133 M Dilanjutkan
- Pertamina Patra Niaga Lanjutkan Program Tukar Minyak Jelantah dapat Insentif Saldo & Poin
- Komnas HAM Diminta Selidiki Dugaan Pelanggaran Oknum Nakal yang Menahan WN India
- Meutya Hafid ungkap Alasan Tunjuk Raline Shah jadi Staf Khusus Menkomdigi