Ical Dipanggil SBY, Golkar Tak Akan Hambat Kenaikan BBM
Rabu, 08 Mei 2013 – 19:17 WIB
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie secara khusus diundang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke Istana, rabu (8/5), untuk mendiskusikan ketimpangan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM). Dari pertemuan itu, SBY dan Aburizal sepakat tentang perlunya subsidi bisa tepat sasaran/
Ical -sapaan Aburizal mengatakan, total seluruh subsidi di APBN mencapai Rp 350 triliun. Sayangnya, 80 persen penikmat subsidi adalah kalangan mampu. "Akibatnya untuk membangun infrastruktur dan memberikan kesejahteraan rakyat kemampuan pemerintah akan menjadi kecil," katanya usai bertemu SBY di Istana.
Untuk itulah, kata Ical, lebih baik subsidi tidak diperuntukkan ke BBM, tetapi kepada pemakainya. "Khususnya kalangan menengah ke bawah," kata dia.
Sebagai dampak pengurangan subsidi yang tidak tepat sasaran itu, kata Ical, maka harga BBM akan dinaikkan. "Saya yakin akan ada kenaikan itu. Maka yang harus kita lakukan adalah mengatasi gejolak-gejolak itu. Gejolak pada bidang ekonomi pasti ada,” kata Ical.
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie secara khusus diundang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke Istana, rabu (8/5), untuk mendiskusikan
BERITA TERKAIT
- Pilgub NTB: Pasangan Ini Mengeklaim Menang, Lihat Datanya
- 4 Penyebab Kekuasaan PKS Berakhir di Kota Depok
- Perempuan Bangsa Siap Go Public, Bukan Untuk NU Saja
- Paslon Muda Fenomenal di Cilegon, Robinsar-Fajar Kalahkan Petahana dan Ketua DPRD
- Pilkada Muba 2024, Toha-Rohman Unggul
- Maximus dan Peggi Klaim Kemenangan di Mimika