Ical: Itu Dosa!

Ical: Itu Dosa!
Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie. Foto: Dok.JPNN.com.

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie menyindir para politisi Senayan.

"Baca dulu Undang-undangnya. Undang-undang kan tidak begitu (mengatur penonaktifan atau mundur)," katanya di gedung DPR Jakarta, Jumat (20/11).

Sindiran itu dilontarkannya menyusul desakan dari sejumlah politisi Senayan yang menyuarakan agar Setya Novanto mundur atau paling tidak non aktif dari jabatannya sebagai Ketua DPR, terkait skandal "papa minta saham". 

Menurut Ical, demikian Abu Rizal biasa disapa, Undang-undang MPR, DPR, DPD dan DPRD (MD3) tidak mengatur hal itu.

"Jangan buru-buru menggulingkan orang. Masa sih, menggulingkan orang. Itu dosa," tandasnya. (fat/jpnn)

JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Golkar Aburizal Bakrie menyindir para politisi Senayan. "Baca dulu Undang-undangnya. Undang-undang kan tidak


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News