Ical Mengatakan Saya Orangnya Sri Mulyani
Selasa, 25 Januari 2011 – 22:17 WIB

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Denny Indrayana dalam sebuah kesempatan. Foto : Dokumentasi Pribadi
Tapi isu dan kalimat itu berkembang dari pertemuan dengan Aburizal Bakrie dalam sebuah diskusi di Jatiluhur, Purwakarta akhir November 2010 lalu. Belum lama ini. Di situ memang pak Ical mengatakan saya yang menyebabkan Gayus membawa-bawa dan memunculkan isu tentang Grup Bakrie, serta Satgas yang mengatur Gayus ke Bali seakan-akan bertemu pak Ical.
Saya membantahnya dan mengatakan itu tidak betul karena Pak Ical mungkin kurang mendapatkan info-info yang utuh saja. Dalam diskusi itu, Pak Ical mengatakan saya orang Sri Mulyani dan langsung saya bantah juga. Pak Ical mengajak untuk menyelesaikan persoalan ini secara politik dan hukum. Karena saya pikir ini persoalan hukum ya selesaikan secara hukum saja
Apakah tanggapan miring dari berbagai kalangan belakangan ini mengganggu kerja Anda?
Sejauh ini kinerja Satgas mendapat dukungan presiden. Sebagaimana disampaikan presiden di Cikeas hari Sabtu lalu kalau Satgas sudah bekerja profesional dan proporsional dan presiden mengatakan I Always Trust You All kepada Satgas. Hal itu memacu saya dan rekan-rekan anggota Satgas. Semua yang terjadi kami anggap perjuangan dan Satgas tak akan mundur sedikitpun. Saya dan Mas Achmad Santosa diancam akan dilaporkan ke polisi, diminta untuk ditangkap, dianggap melanggara kode etik, dan akan digugat, semua itu tak akan membut kami menyerah.
Dari semua fakta yang ada, terbukti Satgas menjaga betul integritas moral dalam bekerja. Kalau uang Gayus bisa masuk ke aparat penegak hukum, ke Satgas itu tak terjadi Saya dan anggota Satgas lain tak terpengaruh dan terus bekerja memburu para mafia hukum meski Gayus mengoceh. Hari ini saja saya tidak masuk karena sakit. Kemarin saya pulang jam 12 malam karena menjalankan tugas Satgas
TESTIMONI Gayus Tambunan usai pembacaan vonisnya di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, menohok Denny Indrayana. Gayus menyebut Sekretaris Satgas
BERITA TERKAIT
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung