Iceperience.id Tantang Produser Musik Elektronik Unjuk Gigi di EMPC 2020
“Kami berharap kehadiran Yellow Claw di EMPC 2020 bisa memberi insight yang berharga bagi para peserta, sehingga para produser musik elektonik di tanah air dapat meng-upgrade kemampuan bermusik hingga ke panggung musik dunia,” lanjut Dipo.
Buat kamu yang berminat ikutan, bisa melakukan pendaftaran secara online melalui website www.iceperience.id mulai tanggal 13 Juli hingga 14 Agustus 2020.
Nantinya, dewan juri akan mengkurasi dan menyeleksi karya yang sudah disubmit oleh peserta hingga keluar 3 besar dan juara favorit.
Nah, pemenang EMPC 2020 akan mendapat kesempatan berkolaborasi dengan salah satu talent di bawah naungan label rekaman Barong Family.
“Ini merupakan kesempatan berharga, di mana pemenang dapat mengembangkan bakat yang dimiliki dan maju ke kancah internasional. Hal ini sesuai dengan tagline yang diusung EMPC 2020, yaitu The Greatest Legacy. Sementara untuk pemenang lainnya akan berkolaborasi dengan artis lokal,” jelas Dio.
Eka Gustiwana, salah satu juri EMPC 2020, optimistis bahwa kompetisi yang terbuka bagi para produser musik elektronik ini dapat membawa perubahan positif di industri musik tanah air.
“Saya berharap melalui EMPC ini dapat menemukan talent dengan skill yang out of the box sehingga bisa membawa Indonesia berjaya di pentas musik elektronik dunia,” pungkas Eka.(mg7/jpnn)
EMPC 2020 merupakan bentuk konsinstensi Iceperience.id terhadap kemajuan industri musik elektronik di tanah air.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Terinspirasi Tanah Karo, Dipha Barus Rilis Lagu Surak
- Gandeng Barong Family, EMPC 2024 Siap Orbitkan Talenta Musik Elektronik
- Dipha Barus Ungkap Kisah di Balik Kolaborasi dengan Kunto Aji dan The Adams
- Dipha Barus, Kunto Aji, dan The Adams Menyatu dalam Rima Raga
- Hadir di We The Fest 2024, Booth The LAndmark Siapkan Berbagai Keseruan
- 2 DJ Asal Indonesia Tampil Dalam Festival It's The Ship di Kapal Pesiar