ICW Minta Parpol Beber Laporan Keuangan
Kamis, 30 Juni 2011 – 00:03 WIB
JAKARTA - Partai politik pemilik kursi di Senayan diminta buka-bukaan soal laporan keuangan. Indonesia Corruption Watch (ICW) melayangkan surat ke sembilan DPP parpol yang punya kursi DPR RI. Isi suratnya, ICW meminta laporan keuangan parpol. Selain itu, permintaan tersebut sekaligus untuk menguji transparansi parpol pemilik kursi parlemen. Menurutnya, tujuan permintaan informasi sekaligus untuk menguji akses laporan keuangan partai politik. ICW menilai selama ini parpol masih tetap tertutup dalam hal keuangan. Padahal, parpol mendapat dana juga dari APBN. "Bukan hanya tidak transparan, tapi juga minim akuntabilitas," ucapnya.
Peneliti bidang korupsi politik ICW, Apung Widadi, menyatakan bahwa beberapa kasus korupsi yang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) seperti suap proyek SEA Games, korupsi pengadaan alat kesehatan, dugaan korupsi pada Direktorat Jendral Peningkatan Mutu Pendidikan dan Tenaga Kependidikan (PMPTK) Kemdiknas, ternyata menyeret politisi Senayan. Karenanya pula, sudah semestinya parpol semakin terbuka soal sumber dana.
"ICW telah mengirimkan surat permintaan informasi kepada sembilan partai politik yang mendapatkan kursi di legislatif. Suratnya ke DPP kami kirim Selasa (28/6) kemarin," ujar Apung saat dihubungi JPNN, Rabu (29/6) malam.
Baca Juga:
JAKARTA - Partai politik pemilik kursi di Senayan diminta buka-bukaan soal laporan keuangan. Indonesia Corruption Watch (ICW) melayangkan surat ke
BERITA TERKAIT
- Tanggapi Kenaikan Tarif Air di Jakarta, YLKI: Masyarakat Harus Atur Pola Konsumsi
- Kunjungi Gedung Merdeka di Bandung, Menlu Sugiono: Banyak yang Perlu Diperbaiki
- Konsisten Berantas Narkoba di Riau, Anak Buah Irjen Iqbal Amankan 53,6 Kilogram Sabu
- Demi R2 dan R3, MenPAN-RB Terbitkan Surat Pengangkatan PPPK Paruh Waktu ke Full Time
- Lewat Optimalisasi PPPK Tahap 2, R1 yang Tersisa Bakal Tuntas
- Bina Pemdes Kemendagri Gelar Village Expo & Sabisa Untuk Peringati Hari Desa