ICW: Presiden Harus Reformasi Tubuh Kejaksaan
jpnn.com, JAKARTA - Koordinator Divisi Korupsi Politik Indonesia Corruption Watch (ICW) Donal Fariz menyoroti operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menangkap oknum jaksa. Terbaru, KPK menangkap Kepala Seksi III Intelijen Kejaksaan Tinggi Bengkulu Parlin Purba.
Donal mengatakan, dengan sejumlah peristiwa itu maka Presiden Joko Widodo sudah seharusnya mengevaluasi Jaksa Agung Prasetyo.
Dia mengatakan, jika Presiden Jokowi masih mempertahankan Prasetyo tentu orang nomor satu di Indonesia itu dianggap tidak memperhatikan reformasi di tubuh kejaksaan.
“Tentu ini tidak bagus bagi citra presiden sendir karena dianggap tidak memperhatikan reformasi di tubuh kejaksaan," kata Donal di Jakarta, Jumat (16/6).
Menurut Donal, sebagai seorang kepala negara tentu presiden harus memperhatikan reformasi dan persoalan-persoalan di tubuh penegak hukum. Jika tidak, Donal menegaskan, tentu ini akan berimplikasi kepada wibawa presiden itu sendiri.
"Nah ini implikasinya tentu kepada wibawa presiden sendiri ketika tidak memperhatikan dan tidak melakukan evaluasi pada persoalan-persoalan yang terjadi di tubuh penegak hukum," paparnya.(boy/jpnn)
Koordinator Divisi Korupsi Politik Indonesia Corruption Watch (ICW) Donal Fariz menyoroti operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi
Redaktur & Reporter : Boy
- KY Diminta Bantu Kejaksaan Lawan Mafia Peradilan di Kasus Pencurian Emas
- Rudianto Lallo Desak Asal-usul Rp21 M di Mobil Istri Eks Ketua PN Surabaya Dibongkar
- Jokowi Lakukan Pertemuan Terbatas dengan Sultan HB X di Klaten
- Sudah Mengabdi Puluhan Tahun Tak Bisa Ikut PPPK 2024, Malah jadi Outsourcing
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Terkorup Versi OCCRP, Guntur Romli Colek KPK-Kejagung
- Polda Sumsel & Kejaksaan Berkoordinasi di Kasus Penganiayaan Dokter Koas