Ida Fauziah Tinjau Kelompok Wirausaha yang Mampu Bertahan di Masa Pandemi

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah meninjau penerima program Jaring Pengaman Sosial (JPS) Tenaga Kerja Mandiri (TKM) pada Senin (3/5/2021).
Penerima atas nama Kelompok Wirausaha Baru Ecoprint Sekar Langit Bajong berlokasi di Purbalingga, Jawa Tengah.
Sesampai di lokasi, Ida Fauziah berbincang-bincang dengan para pengrajin ecoprint.
Dia mengaku senang melihat kain ecoprint yang pewarnaannya menggunakan bahan alami tersebut.
“Alhamdulilah kami sudah melihat-lihat produksi ecoprint dari ibu-ibu ini. Produknya bagus-bagus. Kami juga senang karena mereka sudah mulai merasakan manfaatnya secara ekonomi,” kata Ida.
Politikus PKB itu mengatakan pandemi Covid-19 tidak hanya berdampak pada kesehatan dan sosial, tetapi juga perekonomian nasional.
Di tengah kondisi yang tidak stabil itu, pemerintah langsung bergerak memberikan bantuan di anatarnya kepada kelompok wirausaha agar usahanya tetap bertahan.
Tak hanya itu, pemerintah juga akan mendorong para pengrajin agar usaha berkembang. Pemerintah akan memfasilitasi mereka berupa pelatihan, seperti pelatihan digital marketing.
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah meninjau penerima program Jaring Pengaman Sosial (JPS) Tenaga Kerja Mandiri (TKM) pada Senin (3/5).
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee