Identitas 3 Wisatawan Terseret Ombak Pantai Parangtritis, 1 Orang Masih Hilang

Identitas 3 Wisatawan Terseret Ombak Pantai Parangtritis, 1 Orang Masih Hilang
Seorang wisatawan berhasil diselamatkan tim SAR di Pantai Parangtritis pada Jumat (4/4). Foto: source for JPNN.com

jpnn.com - BANTUL - Tiga wisatawan terseret ombak di Pantai Parangtritis, Kapanewon Kretek, Kabupaten Bantul pada Jumat (4/4) sekitar pukul 10.00 WIB.

Kasi Humas Polres Bantul AKP I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan ketiga korban bermain air di area rip current.

Saat ombak datang, salah satu korban terseret sehingga membuat dua orang lainnya berusaha membantu.

"Namun, karena tidak menggunakan alat keselamatan dua orang tersebut ikut tenggelam," kata Jeffry.

Menurut dia, dua wisatawan dapat diselamatkan petugas SAR, tetapi satu orang masih dalam proses pencarian.

Dua wisatawan yang selamat dari maut adalah Alloisius (22) asal Semarang dan Abdul Ansori Erare (19) asal Kota Sorong.

Kemudian, korban hilang bernama Andreas Julian Pranata (18) asal Semarang. 

Sebelumnya, Kapolres Bantul AKBP Novita Eka Sari mewanti-wanti wisatawan untuk menghindari area palung laut.

Tiga wisatawan terseret ombak di Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul saat asyik bermain air.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News