Identitas Kerangka Manusia di Kebun Sawit Terungkap, Ternyata

Identitas Kerangka Manusia di Kebun Sawit Terungkap, Ternyata
Petugas mengevakuasi kerangka manusia dari lahan perkebunan sawit milik warga di Jorong Padang Bintungan III, Nagari Sialang Gaung, Kabupaten Dharmasraya, Sumbar, Rabu (8/12). (ANTARA/Ilka Jensen)

Wali Nagari Sialang Gaung, Kecamatan Koto Baru, Syahrial mengatakan pihak pemerintah nagari pertama kali mendapat informasi penemuan kerangka tersebut dari kepala Jorong Padang Bintungan III.

Dia menjelaskan kerangka manusia tersebut kali pertama ditemukan Wakimin Dogol (40), warga Jorong Padang Bintungan III, sekitar pukul 11.00 WIB.

"Jadi, warga kami ini sedang membersihkan kebun miliknya, tiba-tiba melihat kerangka manusia ini, setelah itu langsung melaporkan kejadian tersebut ke perangkat jorong," katanya.

Dia menambahkan berdasarkan keterangan warga sekitar, tidak ada mencium bau bangkai dalam kurun waktu satu bulan terakhir. 

Pemilik kebun juga sudah tidak lama membersihkan kebun miliknya. (antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Polres Dharmasraya, Sumatera Barat, mengungkap identitas kerangka manusia yang ditemukan di perkebunan kelapa sawit warga.


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News