Identitas Mayat Pria yang Ditemukan di Selokan Pabuaran Serang Terungkap, Ternyata

jpnn.com, SERANG - Polisi akhirnya berhasil mengungkap identitas mayat pria yang ditemukan di selokan Pabuaran, Serang, Banten, pada Minggu (2/10/2022) lalu.
Mayat seorang pria tersebut berinisial RK (23) warga Kasemen, Kota Serang. Mayat RK ditemukan di antara tumpukan sampah di sebiah selokan lingkungan Pabuaran, Kota Serang, Banten.
Dikatakan Kapolsek Serang Kota AKP Edi Susanto, pihaknya mendapat laporan dari warga bahwa ada mayat.
Setelah mendapat laporan, petugas segera mendatangi ke lokasi penemuan mayat pria di selokan Pabuaran, Serang.
"Kami langsung bergerak ke lokasi tempat kejadian perkara (TKP)," ungkapnya Minggu (2/10/2022) dilansir dari JPNN Banten.
Ditambahkan oleh AKP Edi bahwa selain menemukan mayat, petugas juga mendapati motor Honda Vario dengan nomor polisi A-3523-HG.
Dia menjelaskan pihaknya saat ini sedang mendalami penyebab kematian korban.
"Bersama Satreskrim Polresta Serang Kota kami sedang mendalami penyebab kematian korban," ujarnya.
Polisi akhirnya berhasil mengungkap identitas mayat pria yang ditemukan di selokan Pabuaran, Serang, Banten, pada Minggu (2/10/2022) lalu.
- Layanan Jantung Bethsaida Healthcare Jadi Destinasi Wisata Medis di Banten
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- Mayat Mr X Ditemukan Mengapung Tanpa Busana di Sungai Semarang
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret
- Geger Penemuan Mayat Wanita di Magetan, Kondisinya Membusuk
- Motor Dinas Polisi Dicuri di Parkiran Masjid, Motif Pelaku Dibilang Unik