Identitas Pembakar Karaoke Double O Sudah Dikantongi Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Polisi menyatakan telah mengantongi identitas pelaku penyerangan dan pembakaran tempat karaoke Double O di Sorong Timur, Papua Barat.
"Pelaku dalam kasus sudah teridentifikasi, namun belum dilakukan penangkapan,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan kepada wartawan, Rabu (26/1).
Jenderal bintang satu itu menambahkan saat ini tim penyidik masih bekerja di lapangan untuk mengetahui pemicu kebakaran tersebut.
Menurutnya, polisi juga masih menyelidiki asal api yang menghanguskan tempat karaoke serta mengakibatkan 18 orang meninggal dunia itu.
"Sumber api kebakaran gedung tempat karoke ini masih dilakukan pendalaman dan penyelidikan. Jadi, tunggu saja dari penyidik,” kata Ramadhan.
Lebih lanjut Ramadhan memastikan bahwa saat ini situasi di Sorong Timur aman terkendali.
Pengamanan dilakukan oleh Polda Papua Barat, dan Polda Papua.
Sebelumnya, 18 warga di Klawuyuk distrik Sorong Timur, Papua Barat tewas terbakar.
Polisi menyatakan sudah mengantongi identitas pembakar tempat karaoke Double O di Sorong Timur, Papua Barat.
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Polisi Tembak Polisi, Diduga Pembunuhan Berencana, Kapolri Beri Perintah Tegas
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- Kasatreskrim Ditembak Kabag Ops di Sumbar, Kadiv Propam Bilang Begini
- 5 Berita Terpopuler: Terungkap Kriteria Honorer dapat Afirmasi di Seleksi PPPK, Silakan Lapor ke Sini jika Ada Kekurangan