Idris Laena: Bicara Pancasila, Bicara Seluruh Aspek Kehidupan

jpnn.com - PEKANBARU - Anggota MPR dari Fraksi Partai Golkar, Idris Laena, melakukan sosialisasi Empat Pilar MPR di hadapan ratusan warga Kota Pekanbaru, Riau, 18 Desember 2016.
Idris Laena, mengatakan sosialisasi yang dilakukan oleh MPR menggunakan beragam cara dan metoda.
"Seluruh aparatur pemerintah dan masyarakat mendapatkan sosialisasi," ujarnya.
Dikatakan oleh pria yang juga menjadi Ketua Badan Anggaran MPR itu, MPR selalu memikirkan agar metoda sosialisasi berkembang.
"Salah satu metoda yang ada adalah dengan cara lewat pentas seni dan budaya," paparnya. Selama ini, metoda seperti ini sering dilakukan lewat pagelaran wayang kulit.
Sebagai anggota wakil rakyat dari Riau, Idris Laena berharap sosialisasi Empat Pilar MPR lewat pentas seni dan budaya juga bisa dilaksanakan di Pekanbaru.
Lebih lanjut dikatakan, sosialisasi ini akan terus dilakukan sepanjang tahun. "Bahkan sepanjang Indonesia ada," ujarnya.
Diharapkan dalam sosialisasi ini, seniman dan budayawan bisa memasukkan nilai-nilai Empat Pilar MPR dalam keseniannya.
PEKANBARU - Anggota MPR dari Fraksi Partai Golkar, Idris Laena, melakukan sosialisasi Empat Pilar MPR di hadapan ratusan warga Kota Pekanbaru, Riau,
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Paula Verhoeven Bakal Ajukan Banding? Kuasa Hukum Bilang Begini
- Honorer Kesulitan Cetak Kartu Ujian PPPK Tahap 2, Kepala BKN Beri 3 Solusi
- Rayakan Hari Kartini, J99 Corp Komitmen Berdayakan Perempuan
- Ketua MUI Prof Niam Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Pemimpin Katolik Paus Fransiskus