Idrus Marham Non Aktif di Golkar
Rabu, 09 Desember 2009 – 14:52 WIB
JAKARTA- Ketua Panitia Khusus (Pansus) Angket Bank Century, Idrus Marham memilih nonaktif dari jabatannya sebagai Sekjen Partai Golkar. Hal ini dilakukan Idrus Marham untuk berkonsentrasi penuh pada kegiatan Pansus Angket Century. Sebagai pengganti sementara, Golkar menujuk Wakil Sekjen Bidang OKK, Syamsul Bachri sebagai pelaksana tugas sehari-hari.
"Benar, sudah ditunjuk pelaksana tugas sehari-hari yakni Wakil Sekjen Bidang OKK, Syamsul Bachri," kata Idrus yang dikonfirmasi JPNN via telepon, Rabu (9/12).
Syamsul Bachri yang dikonfirmasi juga membenarkan perihal penunjukan dirinya sebagai pelaksana tugas sementara sebagai Sekjen, selama Idrus Marham menjabat Ketua Pansus.
"Ini dilakukan hanya agar Ketua Pansus benar-benar fokus bekerja, konsentrasinya tidak terpecah," ujar anggota Komisi VII DPR RI ini.
JAKARTA- Ketua Panitia Khusus (Pansus) Angket Bank Century, Idrus Marham memilih nonaktif dari jabatannya sebagai Sekjen Partai Golkar. Hal ini dilakukan
BERITA TERKAIT
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Sidang Korupsi Timah, Hakim Pertanyakan Penghitungan Kerugian Negara Berdasarkan IUP
- PMI yang Jadi Korban Pembunuhan di Hongkong Dipulangkan ke Tanah Air
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi