Idrus: Tugas Pansus Sudah Selesai
Selasa, 02 Maret 2010 – 14:30 WIB
JAKARTA- Ketua Pansus Century, Idrus Marham mengatakan bahwa tugas Pansus Century telah selesai. Kericuhan yang terjadi dalam Rapat Paripurna DPR RI yang membahas hasil akhir pansus tidak ada hubungannya lagi dengan tugas-tugas Pansus Century.
"Bagi kami yang penting tugas Pansus sudah selesai. Sudah final. Perihal terjadi kericuhan atau ada pihak-pihak yang merasa tidak senang, tidak tenang, itu bukan kewenangan kita lagi. Untuk proses hukum silahkan aparat hukum yang melanjutkan. Kerja Pansus hanya sampai hari ini," tegas Idrus.
Baca Juga:
Idrus pun sangat prihatin dengan terjadinya kericuhan yang dikatakannya bermula hanya karena alasan teknis dan bukan substantif. Di antara hal tekhnis yang dinilai paling bertanggungjawab menjadi pemicu kericuhan adalah kepemimpinan Marzuki Alie selaku ketua DPR RI yang langsung menutup sidang secara sepihak tanpa memberi kesempatan kepada nggota yang melakukan interupsi. Selain itu juga dikarenakan matinya microfon para anggota dewan yang sedang dalam kondisi emosi.
"Tapi semua itu hanya bersifat teknis dan bukan substantif. Jadi sudah diluar kerja Pansus. Sayang sekali kericuhan terjadi justru setelah kerja Pansus selesai. Jangan sampai hanya karena yang bersifat teknis ini, masyarakat jadi menilai kerja Pansus ada yang salah. Kita tidak ingin persepsi di masyarakat jadi salah," tegas Idrus.
JAKARTA- Ketua Pansus Century, Idrus Marham mengatakan bahwa tugas Pansus Century telah selesai. Kericuhan yang terjadi dalam Rapat Paripurna DPR
BERITA TERKAIT
- Kipin Meraih Penghargaan Utama di Temasek Foundation Education Challenge
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Kerugian Negara Hanya Bisa Diperiksa BPK, Ahli: Menjerat Swasta di Kasus PT Timah Terlalu Dipaksakan
- Amplop Berlogo Rohidin Mersyah-Meriani Ikut Disita KPK, Alamak
- Tersangka Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan Bakal Dijerat Pasal Berlapis
- Waket Komisi VIII DPR-LDII Ingatkan Persoalan Kebangsaan Hadapi Tantangan Berat