Idul Fitri, Surya Paloh Bertandang ke Kediaman JK
Selasa, 21 Agustus 2012 – 00:49 WIB
JAKARTA --Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menggelar open house di Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah di kediamannya Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Senin (20/8). Dalam acara ini, hadir sejumlah pejabat negara dan tokoh politik Indonesia.
Di antaranya, Ketua Umum Ormas Nasional Demokrat dan mantan tokoh Golkar, Surya Paloh, mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto, mantan Menteri Sosial Bachtiar Chamzah, Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi, Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsuddin, politisi Golkar, Bambang Soesatyo, Azis Syamsuddin, dan Sekjen Partai Golkar Idrus Marham.
Baca Juga:
Idul Fitri tahun lalu, Ketua Umum Partai Golkar, Aburizal Bakrie juga hadir di kediaman Kalla saat open house. Namun, hingga saat berita ini diturunkan ia belum nampak di rumah ketua Palang Merah Indonesia tersebut.(flo/jpnn)
JAKARTA --Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menggelar open house di Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah di kediamannya Jalan Brawijaya, Jakarta
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Optimalkan Pelayanan, LSP Pro DB Ajukan Sertifikasi Jarak Jauh
- ASDP Apresiasi Kolaborasi Stakeholder Dukung Kelancaran Penyeberangan Selama Nataru
- Susu Tak Masuk Menu MBG di Jakarta, Kepala BGN Bilang Begini, Silakan Disimak
- Pencuri Motor Spesialis Parkiran di Banten Ditangkap Polisi
- Kerja Sama Kapolri dan Panglima TNI Dinilai Bagus dalam Pengamanan Nataru
- Kasus Pelecehan Turis Singapura di Braga Bandung Berakhir Damai