IHC Gandeng Mayo Clinic, John Riady: Pelayanan Kesehatan di Indonesia Makin Berkualitas
Sektor ini menjadi fondasi kokoh untuk membangun bidang kesehatan menjadi sumber pertumbuhan baru ekonomi,” kata John.
Dia mengatakan untuk jangka panjang diperlukan lebih banyak langkah-langkah nyata pemerintah untuk meningkatkan kualitas dan institusi pendidikan kesehatan di Indonesia.
“Kami berterima kasih, pemerintah sangat peduli pada peningkatan mutu kesehatan, ketersediaan sumber daya manusia di bidang kesehatan, dan institusi pendidikan tenaga kesejatan. Dari hulu ke hilir terus diperbaiki. Ini sangat baik. Kami di Lippo Group, mengelola SILO dan Fakultas Kedokteran Universitas Pelita Harapan (UPH),” jelas John.
Di sisi lain, kata John, salah satu faktor krusial penyebab kualitas kesehatan Indonesia kalah dibandingkan negara-negara ASEAN lainnya adalah rasio dokter spesialis yang rendah Berdasarkan standar WHO rasio dokter spesialis dan jumlah penduduk idealnya 1:1.000. Sedangkan di Indonesia hanya sekitar 0,46:1.000.
“Saya yakin, kerja sama dengan dengan Mayo Clinic akan menjadi jump start untuk menyelesaikan persoalan mendesak dan krusial," tegas John.
Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan bahwa rumah sakit di Indonesia harus menjadi center of excellence (pusat keunggulan), baik di tingkat Asia maupun global.
“Kerja sama Mayo Clinic dan bagian dari Indonesia Healthcare Corporation (IHC) menunjukkan keinginan kuat pemerintah untuk mendongkrak kualitas kesehatan masyarakat,” kata Menkes di Jakarta, belum lama ini.
Dia mengatakan langkah strategis yang ditempuh pemerintah bertujuan untuk mewujudkan pilar kedua transformasi kesehatan, melalui peningkatan akses pelayanan kesehatan rujukan yang bermutu dan terjangkau bagi masyarakat.
Indonesia Healthcare Corporation (IHC) bekerja sama dengan Mayo Clinic, sebuah institusi kesehatan terbaik asal Amerika Serikat (AS).
- Fokus Berkelanjutan, LPKR Libatkan Lini Bisnis Kelola Sampah dan Limbah
- Industri Properti Bergerak Dinamis, LPKR Memperluas Penawaran Produk Baru Harga Terjangkau
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan
- Penyeragaman Kemasan Rokok Tanpa Identitas Merek Berisiko Rugikan Konsumen & Produsen
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Atasi Tumor Hipofisis dengan Metode EETS