Ihh, Nakal Ya! Bintang Manchester City Kepergok Merokok (Lagi)

jpnn.com - MANCHESTER – Bintang muda Manchester City Raheem Sterling kembali membuat ulah. Kali ini, Sterling mengisap shisha di Marina Lounge, London Utara akhir pekan lalu.
Dalam foto yang diunggah The Sun, mantan penggawa Liverpool itu terlihat sangat enjoy mengisap sisha. Mengenakan jaket hitam, Sterling terlihat mengembuskan asap shisha ke udara.
Celakanya, hal itu diketahui oleh pengunjung lainnya. “Mengejutkan melihat pemain papan atas merokok shisha. Dia terlihat sangat nyaman,” terang salah satu pengunjung.
Ini bukanlah kali pertama Sterling kepergok merokok. Ketika masih membela Liverpool, winger 20 tahun tersebut juga pernah mendapat teguran karena mengisap rokok.
Merokok shisha sebenarnya juga sangat membahayakan bagi kesehatan. Laman Allsports menulis, mengisap shisha sama dengan merokok 100 batang. (jos/jpnn)
MANCHESTER – Bintang muda Manchester City Raheem Sterling kembali membuat ulah. Kali ini, Sterling mengisap shisha di Marina Lounge, London
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Menghancurkan PSS Sleman, Gelar Juara Kian Dekat
- Menang di Sprint MotoGP Spanyol, Marc Marquez: Saya Punya Kekuatan Ekstra
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST
- Persib Bandung vs PSS Sleman: Suporter Super Elja Dilarang Datang ke Stadion GBLA
- Kejutan Besar Lahir di Kualifikasi MotoGP Spanyol, Nama Indonesia pun Disebut
- Persib Tak Lagi Mengandalkan Duet DDS - Ciro Alves