IIMS 2024 Pasang Target Transaksi Rp 5,3 Triliun

IIMS 2024 Pasang Target Transaksi Rp 5,3 Triliun
Ilustrasi gelaran IIMS. Foto: Ridha/JPNN.com

Sejauh ini ada 21 brand kendaraan roda empat yang berpartisipasi antara lain Audi, BYD, BMW, Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Jaguar, Land Rover, KIA, Morris Garages (MG), MINI, Mitsubishi, Nissan, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, VW, Wuling.

Sementara itu, kendaraan roda dua diikuti Benelli - Keeway, AHM, Italjet, Kawasaki, Peugeot, Piaggio, Vespa, Aprillia, Moto Guzzi, Royal Alloy, Royal Enfield, Scomadi, Yamaha.

Segmen motor listrik seperti Alva, Davigo, Gesits, Green Tech, Keeway EV, Pacific Bike, Polytron, Rakata, Selis, SMEV, United E-Motor, VMOVE, Volta, Yadea, ZPT.

Dyandra Promosindo menyediakan rentang harga tiket masuk IIMS 2024, yakni Regular Weekdays Rp 50.000, Regular Weekend Rp 85.000, dan tiket Premium Day untuk hari pertama (15 Februari) dibanderol Rp 150.000.

Pengunjung juga dapat membeli tiket bundling IIMS dan Infinite Live untuk tanggal 19 dan 21 Februari seharga Rp 50.000, untuk tanggal 20 dan 22 Februari harga Rp 75.000, dan tiket bundling weekend Rp 185.000.

Tiket pre-sale masih bisa didapatkan dengan stok terbatas seharga Rp 150.000. (rdo/jpnn)


Project Manajer Indonesia International Motor Show (IIMS), Rudi MF menjelaskan IIMS 2024 ditargetkan bisa meraup transaksi Rp 5,3 triliun.


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News