Ikatan Batin, Ayah dan Anak Ini Tertangkap Bersama di Rumah Dian

jpnn.com, KEDIRI - Kondisi ekonomi yang makin sulit membuat bapak dan anak ini kompak mencuri ayam.
Sang bapak yang bernama Sadino berusia 67 tahun bertugas eksekusi, mencuri ayam. Sedangkan anaknya, Achmad Musa kebagian peran membawa motor.
Bapak dan anak ini melancarkan aksi pencurian jelang makan sahur sekitar pukul 01.00 WIB.
Keduanya beraksi di Dusun Banjarejo, Desa Karang Tengah Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri, Jatim.
Achmad Musa mengantarkan ayahnya untuk beroperasi di Dusun Banjarejo.
Namun nahas, saat Sadino sedang beroperasi, dipergoki warga. Saat itu Sadino mencuri ayam dengan cara memutus kawat yang digunakan untuk mengikat pagar bambu.
Selanjutnya pelaku masuk dan mengambil ayam di dalam pekarangan tersebut. Aksi ini dipergoki warga.
Polisi menangkap ayah dan anak yang beraksi saat sahur di rumah warga bernama Dian.
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Kabur ke Muara Enim, Residivis Penggelapan & Spesialis Curas di Mura Diringkus Polisi
- Tega Curi Motor Tetangga, Jianto Akhirnya Ditangkap
- Mencuri 2 Sepeda Motor, Remaja di Ogan Ilir Ditangkap Polisi
- 2 Pencuri Bersenjata Api di Muara Enim Diringkus Tim Trabazz Polsek Gunung Megang
- Pencuri Bertato Ini Apes setelah Aksinya Ketahuan Korban, Begini Ceritanya