Ikhtiar Gelora Gembleng Kader Jadi Calon Pemimpin Lewat API
Anis menegaskan, Gelora akan mewujudkan narasi besar itu melalui API .
"Kami sudah mendiskusikan tahun-tahun sebelumnya tentang narasi yang kami perkenalkan di Partai Gelora ini, narasi yang menjadi alasan Partai Gelora hadir yaitu bahwa kami sudah menjadi gelombang ketiga Indonesia di dalam sejarah. Oleh karena itu kita memerlukan arah baru yaitu menjadikan Indonesia sebagai kekuatan kelima dunia," katanya.
"Untuk itu, dibutuhkan pemimpin dalam jumlah yang besar untuk bisa membawa narasi besar itu. Itulah yang menjadi misi utama dari Akademi Pemimpin Indonesia," imbuhnya.
Selanjutnya, Anis juga menyinggung soal krisis kepemimpinan yang bisa menjadi penghancur suatu bangsa. Politikus kelahiran 7 Desember 1968 itu pun menegaskan, HUT ke-75 RI merupakan momentum untuk melakukan peremajaan kepemimpinan secara sistematis.
"Perayaan ulang tahun kali ini penuh dengan kegembiraan karena yang kita rayakan pada dasarnya adalah tekad kita untuk membawa Indonesia keluar dari krisis ini, keluar dari krisis berlarut dan melakukan lompatan besar menjadikan Indonesia sebagai kekuatan lima dunia," pungkasnya.(ast/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Partai Gelora pimpinan Anis Matta menggembleng kader-kadernya melalui API Gelora guna melahirkan calon pemimpin sebanyak mungkin.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Wamenlu Anis Matta Puji Upaya Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina
- Sejumlah Tokoh Merapat ke Kediaman Prabowo, Dari Fahri Hamzah Hingga Budiman
- Anis Matta Dipanggil Prabowo, Ditunjuk Jadi Wamenlu
- Orang Dekat Prabowo Beri Sinyal Fahri Hamzah jadi Menteri Perumahan
- Pasangan Ruksamin-Sjafei Diprediksi Jadi Kuda Hitam di Pilgub Sultra
- Demi Jatim Lebih Sejahtera, Partai Gelora Sampaikan Dukungan Penuh pada Khofifah-Emil