Ikhtiar Gravel Membantu Menyediakan Lapangan Pekerjaan di Bidang Konstruksi
Di Gravel masih ada lebih dari 10 ribu tukang siap kerja untuk berbagai jenis pembangunan di Indonesia.
CEO Gravel Georgi Putra mengatakan untuk memajukan pembangunan yang berkelanjutan, baik secara individu maupun perusahaan maka kesejahteraan para pekerja lapangan perlu mendapat perhatian.
Georgi yakin bahwa semua itu dapat diwujudkan melalui teknologi yang dikembangkan Gravel.
"Salah satunya dengan menerapkan sistem hari ini kerja, besok pasti gajian bagi para mitra Gravel," ujarnya.
Tak hanya membuka lapangan pekerjaan, Mitra Gravel juga dibekali dengan pelatihan melalui program Gravel Terampil.
Melalui pelatihan tersebut, Gravel memastikan kualitas tukang terjaga atau bahkan terus meningkat sehingga menghasilkan proyek yang berkualitas.
Masih dengan semangat membangun Indonesia, Gravel merayakan HUT ke-77 RI dengan mendukung kegiatan atlet dan berbagai kalangan masyarakat yang memiliki minat di cabang menembak dalam event Prakasa Cup. (rdo/jpnn)
Gravel sebagai sebuah platform solusi persoalan konstruksi di Indonesia turut berkontribusi dalam pemulihan perekonomian Indonesia.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Rekind Sukses Bangun Kubah Pabrik Semen Pertama di Indonesia sekaligus Terbesar di Dunia
- Mitrabangun.id Kini Buka Cabang di Surabaya
- Hasto Wardoyo Komitmen Menciptakan Lapangan Pekerjaan di Kota Yogyakarta
- Menko Airlangga Beberkan Upaya Pemerintah Menjaga Sektor Industri Dalam Negeri
- BCI Asia Award 2024, Propan Kembali Jadi Partner
- 1 Jam Setelah Paparan, Produsen Strip Steel Ini Dapat Izin Kawasan Berikat dari Bea Cukai