Ikhtiar Perempuan Jenggala agar Jokowi - Ma'ruf Berjaya di Tangerang Raya

Ikhtiar Perempuan Jenggala agar Jokowi - Ma'ruf Berjaya di Tangerang Raya
Ibu Negara Iriana Joko Widodo (tengah) bersama Ibu Mufidah Kalla (kanan) didampingi Ketua Umum Perempuan Jenggala Vicky W Kartiwa dalam Ragam Kuliner Nusantara Perempuan Jenggala. Foto: Perempuan Jenggala

jpnn.com, TANGERANG - Jenggala Center sebagai salah satu organ relawan pendukung Joko Widodo - KH Ma’ruf Amin di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 menggelar aksi simpatik berupa penjualan sembako murah di Mall Balekota Tangerang, Selasa (9/4). Kegiatan itu dilakukan melalui Perempuan Jenggala (PJ) yang bernaung di bawah Jenggala Center.

Ketua Perempuan Jenggala Vicky Kartiwa mengatakan, pihaknya sudah menggelar pasar sembako murah di 24 lokasi di berbagai provinsi. Penjualan sembako murah di Tangerang merupakan kegiatan ke-24.

“Kami juga membuat pasar murah ini tidak semata-mata untuk dukungan di tahun politik saja namun sebagai bagian dari pengabdian kepada masyarakan oleh PJ,” ujar Vicky, Rabu (10/4). Baca juga: Tak Mau Terlena, Ajak Wong Jowo di Banten Menangkan Jokowi - Ma'ruf

Ikhtiar Perempuan Jenggala agar Jokowi - Ma'ruf Berjaya di Tangerang Raya
Perempuan Jenggala dalam kegiatan Pasar Sembako Murah di Mall Balekota Tangerang. Foto: Jenggala Center

Vicky menambahkan, PJ dalam kegiatan itu juga menyelipkan pesan dan ajakan kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilih pada 17 April mendatang. “Ini sebagai bentuk dari tanggung jawab masyarakat dalam menentukan masa depan Indonesia agar lebih maju,” tuturnya.

Baca juga: Kiai Ma'ruf Makin Sering Jadi Sasaran Wefie

Ketua Pelaksana Pasar Sembako Murah PJ Iwany Permata Sudiyatmiko menambahkan, program itu akan digelar di daerah-daerah lain. Salah satu fokus PD adalah lokasi-lokasi yang masih memiliki angka kemiskinan tinggi, banyak anak kurang gizi dan putus sekolah.

Menurut Iwany, PJ secara khusus menggarap pemilih perempuan termasuk di desa-desa. “Dengan menyentuh kaum perempuan, harapan suara Jokowi bisa meningkat khususnya di Tangerang Raya,” ujarnya.(jpg/jpnn)


Perempuan Jenggala menggencarkan kegiatan bertitel Pasar Sembako Murah untuk menyasar kalangan perempuan demi mendongkrak Jokowi - Ma'ruf.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News