IKI Jakarta dan DPRD Jayapura Rancang Transformasi Layanan Kesehatan Papua
![IKI Jakarta dan DPRD Jayapura Rancang Transformasi Layanan Kesehatan Papua](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/05/27/kunjungan-anggota-dprd-kota-jayapura-ke-kampus-iki-jakarta-q-qhg2.jpg)
“Tentu saja ini adalah setelah kita mengadakan pendekatan dengan pihak kampus, dan muncullah kesepakan tersebut,” kata La Ode.
“Program seperti ini sangat bagus, dan baru IKI saja yang mengadakan program seperti itu,” katanya.
La Ode menjelaskan, putra-putri Papua yang akan melanjutkan pendidikan di bidang kesehatan haruslah kembali mengabdi di Papua. “Jadi mereka yang menerima beasiswa nanti mengabdi di Papua,” katanya.
La Ode menambahkan, skemanya adalah biaya pendidikan sepenuhnya di biayai pihak IKI sedangkan biaya hidup dan tempat tinggal nanti akan disiapkan oleh pemerintah Jayapura.
“Komposisi pemberian beasiswa ini nanti adalah 80 persen putra-putri Papua, dan selebihnya adalah putra-putri yang bukan asli papua tetapi sudah menetap di Papua,” katanya.
“Mengenai jumlah peserta beasiswa ini nanti kita akan tetapkan bersama, setelah Rektor IKI berkunjung ke Papua dan melihat langsung kondisi di sana,” katanya.
Pada kesempatan terpisah, Sischa bertemu dengan tiga anggota DPRD Kota Jayapura lainnya, yaitu Ketua Komisi C Ismail, Ketua Komisi D Stanis, dan anggota Komisi B Irmanto Rannu.
“Mereka senang sekali ada program pendidikan di bidang kesehatan seperti. Semuanya menyatakan mendukung,” katanya.
Institut Kesehatan Indonesia (IKI) Jakarta dan DPRD Kota Jayapura sepakat membangun sumber daya manusia bidang kesehatan di ibu kota Provinsi Papua
- AstraZeneca Indonesia & KFTD Berkolaborasi untuk Transformasi Layanan Kesehatan Primer
- Cek Kesehatan Gratis di Jateng, Terbuka untuk Warga Luar Daerah
- Begini Cara Konsultasi Dokter Secara Online di Klinik Utama Pandawa, Gratis Lho!
- PT Wellesta CPI Dukung Pemerintah Perkuat Akses Layanan Kesehatan di Pedalaman
- Imigrasi Bekasi Audiensi dengan Dinkes Untuk Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat
- Waka MPR Sebut Layanan & Kualitas Kesehatan Masyarakat Harus Direalisasikan