Ikke Nurjanah Pilih Matikan Kolom Komentar
jpnn.com, JAKARTA - Ikke Nurjanah memilih mematikan kolom komentar usai Inul Daratista membuat status panjang yang menyindir posting-an dirinya terkait 'bermusik dan menghibur dengan akhlak mulia'.
Janda satu anak ini memilih mematikan kolom komentar lantaran sudah banyak yang saling menghujat satu sama lain.
"Karena yang berkomentarnya sudah saling menghujat, jadi bahaya. Terjadi pro kontra terus antar komen sudah saling menghujat," jelas Alex manajer Ikke.
Keputusan itu Ikke ambil setelah mendengarkan saran orang-orang terdekatnya.
"(Ikke) menghindari pertikaian di antara yang saling komen dan itu atas saran banyak pihak. Karena nggak baik ya (saling menghujat), nggak bermanfaat," tutur Alex.
Dia juga menegaskan bahwa caption yang Ikke tulis bukan ditujukan untuk Inul ataupun kepada siapa pun.(mg7/jpg)
Ikke Nurjanah memilih mematikan kolom komentar usai Inul Daratista membuat status panjang yang menyindir posting-an dirinya terkait 'bermusik dan
Redaktur & Reporter : Yessy
- Ucap Doa untuk Prabowo-Gibran, Inul Daratista: Semoga Amanah Mengemban Tugas Negara
- Ikut Berduka, Inul Kenang Momen Terakhir Bersama Marissa Haque
- Hampir 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Hal yang Biasa Diperbincangkan Bareng Suami
- Menuju 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Berbagi Kiat Begini
- Happy Asmara Hingga Inul Daratista Siap Hebohkan Ambyar Awards 2024
- Rilis Album 2856, Project Pop Libatkan Nagita Slavina Hingga Inul Daratista