IKN Nusantara Akan Terapkan Smart City, Begini Penjelasannya

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan mengatakan ibu kota negara (IKN) Nusantara akan menjadi kota berkelanjutan dengan mengimplementasikan konsep smart city.
Sebab, IKN Nusantara tidak hanya akan menargetkan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga akan bertumpu pada pembangunan sosial berkelanjutan.
Budi menjelaskan pembangunan sosial berkelanjutan menitikberatkan pada tiga hal, yaitu equity (persamaan), sense of community (rasa berkomunitas), dan urbanity (kekotaan yang dekat dengan aspek ekonomi).
Untuk itu mewujudkan hal tersebut maka pemerintah perlu mengimplementasikan konsep smart city.
"Kota cerdas dicirikan dengan penggunaan teknologi digital yang terintegrasi untuk mendorong kinerja pemerintah kota dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat kota," kata Budi Gunawan pada Kamis (10/3).
Sementara itu, Profesor Riset Henny Warsilah mengatakan target utama dari konsep smart city adalah menghasilkan kota layak huni, kemudahan akses pelayanan, dan nyaman secara sosial maupun lingkungan.
Selain itu, smart city juga mengubah tata kelola kota untuk menyejahterakan masyarakat.
“IKN harus menerapkan konsep smart city berbasis smart people, karena tanpa masyarakat yang cerdas maka kota itu akan menjadi kota yang mati atau kota bunuh diri,” ujar Henny.
Kepala BIN Budi Gunawan mengatakan IKN Nusantara akan menjadi kota berkelanjutan dengan mengimplementasikan konsep smart city.
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa
- Kemendagri Beber Alasan Penunjukan Balikpapan Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Otda 2025
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Menindaklanjuti Pertemuan Bilateral, Menko Polkam BG Rapat Bahas Implementasi Batas Maritim
- Budi Gunawan Anggap Lawatan Prabowo ke Lima Negara Menghasilkan Kerja Sama Strategis