IKN Terima Kunjungan dari PBB dan UNESCAP, Ada Kabar Baik Apa?

Staf Khusus Bidang Pembangunan Berkelanjutan OIKN Diani Sadiawati menyebut saat ini OIKN sudah membangun berbagai proyek yang berprinsip dengan SDGs.
Menurut Diani, juga menyebutkan rencana groundbreaking tahap ketiga di IKN akan lebih banyak terkait dengan proyek keberlanjutan atau proyek hijau.
"Saat ini Otorita IKN sedang menyusun VLR (Voluntary Local Review) didukung UNESCAP dan mitra/organisasi internasional lainnya untuk nantinya menjadi bentuk monitoring pelaksanaan SDGs di Nusantara secara berkelanjutan. Setidaknya, 9 dari 17 tujuan SDGs akan kami kembangkan dalam VLR mengingat ini adalah kota yang baru dibangun,” kata Diani.
UNESCAP adalah cabang regional PBB yang mempromosikan kerja sama dan pembangunan di antara 53 negara anggota dan 9 anggota asosiasi di kawasan Asia-Pasifik. UNESCAP menangani berbagai isu seperti pengentasan kemiskinan, kelestarian lingkungan, manajemen risiko bencana, perdagangan dan investasi, inklusi sosial, dan konektivitas regional.(antara/jpnn)
IKN mendapatkan kunjungan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) melalui United Nations Economic and Social Commission for Asia and the Pacific (UNESCAP).
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- Haidar Alwi: TNI-Polri Peringkat 5 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia
- Ada Isu IKN Mangkrak, Rudy Mas'ud Diam-Diam Mengecek ke Lokasi
- PBB: Sudan Selatan di Ambang Jurang Kehancuran
- Ikuti Jejak Anies, Pramono Gratiskan Pajak Rumah dengan NJOP di Bawah Rp 2 Miliar
- Chandra Asri Group Perluas Implementasi Ekonomi Sirkular dengan Pengumpulan Jelantah
- Hadiri Acara Prapelepasliaran Orang Utan, Menhut: Jadi Ajang Evaluasi Kinerja