Ikram Fadhil Tampil Impresif, Bima Perkasa Menang Dramatis Lawan Prawira Bandung
jpnn.com, JAKARTA - Bima Perkasa Yogyakarta meraih kemenangan dramatis saat jumpa Prawira Harum Bandung di IBL 2023 seri Bali.
Berlaga di GOR Merpati, Denpasar, Selasa (17/1) sore WIB, Bima Perkasa menang dengan skor tipis 72-70 atas Prawira Bandung.
Pada pertandingan itu, tim asuhan Efri Meldi diuntungkan dengan absennya bintang Prawira Bandung Abraham Damar Grahita.
Mantan penggawa Stapac Jakarta itu masih belum bisa tampil seusai urusan administrasinya urung selesai.
Tanpa Abraham, praktis pelatih Prawira David Singleton hanya mengandalkan Yudha Saputera dan M. Reza Fahdani Guntara untuk mencetak poin.
Pada first half, Bima Perkasa tampil atraktif dengan unggul 32-20 atas tim tanah Pasundan tersebut.
Bima Perkasa tampil berbeda dengan persentase field goals mencapai 40 persen (25/61) berbanding 34 persen (22/63) milik Prawira.
Anak asuhan Efri Meldi itu tidak hanya unggul di field goals, dalam urusan rebound Bima Perkasa juga tinggi dengan mencapai 45 berbanding 38.
Bima Perkasa Yogyakarta meraih kemenangan dramatis saat jumpa Prawira Harum Bandung di IBL 2023 seri Bali
- Lengkapi Kuota Pemain Naturalisasi, Prawira Bandung Kontrak Jamarr Andre Johnson
- Pelita Jaya Tampil di Final IBL untuk Keempat Kalinya Secara Beruntun
- IBL Playoffs 2024: Prawira Harum Bandung Takluk dari RANS Simba Bogor, Coach Dave Terkejut
- IBL Playoff 2024: Laju Satria Muda dan Prawira Bandung Tidak Teradang
- Bidik Gelar Juara IBL 2024, Prawira Bandung Ganti Komposisi Pemain Asing
- Menang di Kandang Tangerang Hawks, Prawira Bandung Bangkit dari Keterpurukan