Ikrar Mendukung Hari Bersepeda Nasional dari Solo
"Terimkasij kepercayaan atas kota Solo. Ini pemanasan besok pencanangannya. Mudah-mudahan jadi motivasi masyarakat Solo, mau sepeda minimal sebulan sekali nantinya," kata Rudy.
Orang nomor satu di Solo tersebut juga berharap tahun depan, mendapatkan kesempatan kembali menjalankan even ini.
"Ajang gowes nusantara ini kebutuhan masyarakat, gebyarnya terasa memang kalau ada even seperti ini, dan kami berharap tahun depan mampir lagi di Solo," paparnya.
Di sisi lain, Sekretaris Deputi III Kemenpora Bambang Laksono cukup senang menyaksikan peserta yang bervariasi di Solo. Bukan sekadar sepeda modern, komunitas ontel dan sepeda unik juga ambil bagian.
"Saya yang ikut menggowes merasakan bahwa jalur yang dilalui cukup nyaman, melewati tempat-tempat wisata yang ada di Solo ini, jadi setelah gowes bisa langsung geser ke tempat wisatanya," tutur pria berkacamata ini.
Di penghujung acara dibgaris finis, beberapa komunitas sepeda di Solo, kemudian melakukan ikrar mendukung hari bersepeda nasional yang akan dideklarasikan pencanangannya di Sragen, Minggu (19/11) pagi.(dkk/jpnn)
Saking antusiasmenya masyarakat pesepeda di Solo dengan pencanangan ini, mereka rela ambil bagian meski tak mendapatkan kaus peserta karena kehabisan.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Menpora RI Dorong Mahasiswa Biasakan Berwirausaha Sejak dari Kampus
- Menpora RI Dorong Perguruan Tinggi Menumbuhkan Semangat Kewirausahaan Muda
- Menpora Salurkan Bantuan Peralatan Kesehatan Kepada Kelompok Pemuda
- Menpora Ajak Stakeholder Menyiapkan Grand Design Keolahragaan Nasional
- Menpora Bangga Dokter Muda Lathiifa jadi Garda Terdepan Menangani Covid-19
- Stafsus Cantik Ini Minta Generasi Muda Waspada Berita Hoaks