Ikut Demo, Tak Takut Hitam
Senin, 23 November 2009 – 16:43 WIB

Manohara. Foto: JPNN/arsip.
JAKARTA - Di tengah-tengah aksi demo yang dilakukan Laskar Merah Putih di Bundaran HI, sekitar pukul 14.00 WIB, Senin (23/11), hadir pula Manohara Odelia Pinot bersama ibunya Daisy Fajarina. Mano, sapaan akrabnya, juga sempat menjadi orator dalam aksi itu. Dia menyampaikan harapan agar KPK, Polri dan Kejaksaan, bahu-membahu untuk memberantas korupsi. "Habis ini kan Mano kembali ke ruangan ber-AC. Kasihan mereka itu yang terlantar di jalanan," ujar mantan istri putra Kerajaan Kelantan, Tengku Muhammad Fakhry itu.
"Ini kedua kalinya Mano ikut demo. Mano nggak mau ikut sembarangan. Harus sesuai hati nurani," katanya saat diwawancarai di sela-sela aksi.
Baca Juga:
Apa tidak takut hitam atau kepanasan? Mano menjawab, aksi ini cuma sebentar. Lagipula katanya, masih banyak yang seharusnya lebih dikhawatirkan, di antaranya anak-anak yang mencari nafkah di jalanan.
Baca Juga:
JAKARTA - Di tengah-tengah aksi demo yang dilakukan Laskar Merah Putih di Bundaran HI, sekitar pukul 14.00 WIB, Senin (23/11), hadir pula Manohara
BERITA TERKAIT
- Terungkap, Ini Alasan Ridwan Kamil Baru Melaporkan Lisa Mariana ke Polisi
- Disebut Sebagai Istri Durhaka, Paula Verhoeven: Saya Manusia Biasa...
- Inul Daratista Ungkap Kenangan dan Pesan Tidak Terlupakan dari Titiek Puspa
- 3 Berita Artis Terheboh: Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Paula Verhoeven Difitnah
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern
- Revelino Sebut Lisa Mariana Menghilang setelah Mengaku Hamil