Ikut Latihan Gabungan di India, TNI AL Mengerahkan KRI RE Martadina-331
jpnn.com, JAKARTA - Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut turut ambil bagian dalam latihan gabungan Multilateral Naval Exercise Milan-2022 di perairan Visakhapatnam, India.
TNI AL mengerahkan KRE Martadinata-331 untuk mengikuti latgab maritim terbesar yang digelar Angkatan Laut India tersebut.
Menurut Komandan Satuan Tugas Multilateral Naval Exercise Milan-2022 Kolonel Laut (P) Wawan Trisatya, KRI RE Martadinata-331 membawa 130 prajurit untuk mengikuti latgab tersebut.
"Latihan gabungan yang mulanya digelar pada 2020 ditunda sampai 2022 karena adanya pandemi Covid-19," kata Wawan dalam siaran persnya, di Jakarta, Sabtu (26/2).
Latgab tersebut merupakan even dua tahun sekali.
Pada tahun ini, akan melibatkan 13 negara yang mengirimkan armadanya, termasuk Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Korea Selatan dan Perancis.
Selain itu gelaran ini setidaknya melibatkan 46 negara yang akan berpartisipasi.
Menurut Wawan, latgab ini merupakan bagian dari kebijakan strategis Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono untuk memperkuat diplomasi militer Indonesia di kawasan.
TNI AL mengerahkan KRI RE Martadinata-331 yang membawa 130 prajurit mengikuti latihan gabungan Multilateral Naval Exercise Milan-2022 di India.
- Bea Cukai Siap Berantas Peredaran Narkotika di Bontang dan Banten
- Menjelang HUT Ke-62, Korps Wanita TNI AL Beranjangsana di Wilayah Jakarta
- Perkuat Hubungan Bilateral, KSAL Terima Kunjungan Panglima Angkatan Laut Kanada
- TNI AL Gelar Surya Bhaskara Jaya dan Pembinaan Karakter Maritim di Atas Kapal Perang
- Menjalin Keakraban, Prajurit TNI AL dan Prajurit Angkatan Laut Rusia Berolahraga Bersama
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa