Ikuti Arahan Presiden, Menteri Edhy Blusukan ke Kampung Nelayan
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Edhy Prabowo terus menyerap keluh kesah para nelayan dengan turun langsung ke lapangan.
Hal ini sebagai tindak lanjut arahan Presiden Joko Widodo untuk terus membangun komunikasi dengan para nelayan maupun stakeholder kelautan dan perikanan.
Secara maraton, Edhy Prabowo mengitari pesisir untuk bertemu langsung para nelayan Pantura Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Indramayu, Cirebon, Tegal menjadi tiga wilayah pertama yang disambangi Menteri Edhy dalam kunjungan kerja selama lima hari di Pulau Jawa, dari 6 hingga 10 Juli 2020.
“Sedimentasi atau pendangkalan di muara sungai menjadi persoalan yang sering dikeluhkan. Disusul permintaan pembangunan coldstorage lalu pembangunan dan perbaikan infrastruktur pelabuhan dan tambak,” kata Edhy Prabowo dalam keteranganya, Kamis (9/7).
Untuk mengatasi persoalan pendangkalan, Edhy mengatakan sudah berkomunikasi dengan Kementerian PU dan Kementerian Perhubungan.
"Dengan dua menteri ini sudah kami berkomunikasi. Tidak ada masalah, mereka minta datanya di mana saja," ungkap Edhy.
Menurut Menteri Edhy, pendangkalan tidak hanya terjadi di Pulau Jawa saja melainkan di wilayah lain di Indonesia. Sehingga penyelesaiannya akan dilakukan secara menyeluruh, berkolaborasi dengan kementerian terkait.
Menteri KKP Edhy Prabowo mengitari pesisir menemui para nelayan Pantura Jawa Barat dan Jawa Tengah.
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Sebegini Utang Petani hingga Nelayan yang Dihapus Prabowo
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan