Ikuti Jejak Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan Gantung Raket

Ikuti Jejak Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan Gantung Raket
Mohammad Ahsan mengikuti jejak Hendra Setiawan dengan memutuskan pensiun. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Mohammad Ahsan mengikuti jejak partnernya, yakni Hendra Setiawan yang memutuskan gantung raket alias pensiun.

Ahsan mengumumkan keputusannya itu melalui media sosial di instagram.

"Bismillah.. Alhamdulillah akhirnya telah sampai juga waktu untuk mengakhiri perjalanan saya di dunia bulu tangkis," buka Ahsan dalam caption foto yang diunggah.

Dalam foto itu, Ahsan memperlihatkan dirinya menggantung sebuah raket sebagai simbol pensiun dari dunia tepok bulu.

Pebulu tangkis senior berusia 37 tahun itu tak lupa mengucap terima kasih kepada berbagai pihak yang senantiasa mendukungnya, seperti PBSI, PB Djarum, pelatih, sponsor, dan sejumlah partnernya di sektor ganda putra, yakni Hendra Setiawan, Bona Septano, serta Rian Agung.

Ahsan pun menyebut dirinya akan tampil di Indonesia Masters 2025, yang kemungkinan menjadi ajang perpisahan dirinya dan Hendra.

"Sampai ketemu di Indonesia Masters 2025," sambung Ahsan.

Indonesia Masters 2025 sendiri akan bergulir pada 21 sampai 26 Januari 2025 mendatang.

Mohammad Ahsan mengikuti jejak partnernya, yakni Hendra Setiawan yang memutuskan gantung raket alias pensiun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News