Ilmuwan Australia Abadikan Letusan Gunung Big Ben di Sub-Antartika
Para ilmuwan di dalam kapal penelitian CSIRO (Lembaga Penelitian Australia), ‘The Investigator’, telah mengabadikan sejumlah foto langka dari letusan gunung berapi ‘Big Ben’ yang terpencil.
Big Ben di Heard Island, sub-Antartika, adalah gunung tertinggi di wilayah Australia dan diketahui telah meletus sedikitnya tiga kali dalam 15 tahun terakhir.
Kepulauan tetangganya, yakni ‘Kepulauan McDonald’ juga rumah bagi sebuah gunung berapi aktif.
Kepala Ilmuwan dalam penjelajahan itu, yakni Profesor Mike Coffin dari Institut Kelautan dan Studi Antartika, mengatakan, letusan itu muncul secara mengejutkan.
"Melihat uap yang berasal dari kedua gunung berapi aktif di Australia dan menyaksikan letusan di Puncak Mawson telah menjadi kejutan luar biasa bagi penelitian kapal minggu ini," sebutnya.
Ia menyambung, "Kami memiliki 10 ilmuwan geosains di kapal Investigator, dan antusiasme-nya menyebar ke 50 awak kapal kami."
Jodi Fox dari Universitas Tasmania, yang juga ada di dalam kapal itu, telah melakukan studi doktoral atas vulkanisme di (pulau) Heard Island.
"Untuk melihat lava yang berasal dari Puncak Mawson dan mengalir di sayap Big Ben di atas gletser sungguh luar biasa," ungkapnya.
Para ilmuwan di dalam kapal penelitian CSIRO (Lembaga Penelitian Australia), ‘The Investigator’, telah mengabadikan sejumlah foto langka
- Misinformasi Soal Kenaikan PPN Dikhawatirkan Malah Bisa Menaikkan Harga
- Dunia Hari Ini: Mantan Menhan Israel Mengundurkan Diri dari Parlemen
- Dunia Hari Ini: Pemerintah Korea Selatan Perintahkan Periksa Semua Sistem Pesawat
- Jakarta Punya Masalah Kucing Liar, Penuntasannya Dilakukan Diam-diam
- Dunia Hari Ini: Ada Banyak Pertanyaan Soal Kecelakaan Pesawat Jeju Air
- Sejumlah Berita dari Indonesia yang Menarik Perhatian Australia di 2024