Imam Basori: Mereka Tawuran Sepanjang Jalan, Rumah Seperti Hujan Batu

jpnn.com - NGANJUK - Peristiwa tawuran antarkelompok silat di Nganjuk, Jawa Timur, sangat meresahkan warga.
Tawuran bahkan terjadi sepanjang jalan, sehingga mengakibatkan sejumlah rumah warga seperti dihujani batu.
Untuk itu, warga meminta aparat kepolisian segera bertindak tegas.
Menurut salah seorang warga Desa Nglundo, Sukomoro, Nganjuk bernama Imam Basori, tawuran yang terjadi sangat merugikan warga.
"Mereka tawuran sepanjang jalan tidak berhenti. Mereka melempar batu. Di rumah seperti hujan batu," katanya di Nganjuk, Senin (6/3).
Dia mengatakan tawuran itu terjadi pada Minggu (5/3).
Warga benar-benar trauma dengan peristiwa tersebut.
Batu yang dibawa saat tawuran ukurannya sangat besar dan berbahaya jika terkena anggota tubuh. Selain itu, mereka juga membawa petasan.
Warga resah, Imam Basori menyebut tawuran antarkelompok silat terjadi sepanjang jalan, rumah warga seperti dihujani baru.
- Paket Berisi Petasan Tiba, Duar! 4 Bocah di Magetan Luka Parah
- Tawuran Berulang di Gambir Jakpus, Kombes Susatyo Buru Provokator
- Polres Jakarta Pusat Tangkap 3 Pemuda Bersenjata Tajam Terlibat Tawuran
- Pesta Petasan Berujung Maut di Pamekasan, Polisi Langsung Bergerak
- Bahan Petasan Meledak di Blitar, Dua Orang Terluka, Satu Unit Rumah Rusak Parah
- Ledakan Petasan Hancurkan Rumah di Jember, 1 Korban Alami Luka Bakar 50 Persen