Imam Besar Masjid Istiqlal Ramal Masa Depan Politik SYL
jpnn.com, JAKARTA - Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar melihat masa depan Ketua DPP Bidang Otonomi Daerah NasDem Syahrul Yasin Limpo (SYL) cerah di partai barunya itu. Mantan ketua DPD Golkar Sulsel itu menurut Nazaruddin sudah berada di kapal yang tepat.
"Saya takjub dengan beliau. Beliau adalah magnetnya Indonesia timur," kata Nazaruddin saat bertausiah dalam acara buka puasa bersama di Kantor DPP NasDem, Jakarta Pusat, Sabtu (26/5).
Nazaruddin juga menjelaskan bahwa Yasin berdasarkan bahasa arab berarti panggilan untuk Nabi Muhammad SAW.
"Ya itu panggilan, sin singkatan insan yang berarti manusia yang lebih dalamnya panggilan untuk Nabi Muhammad. Berarti, Yasin artinya, wahai Nabi Muhammad," kata dia.
Nazaruddin menjelaskan, Muhammad SAW memiliki dua nama panggilan karib yaitu Toha dan Yasin. Hal tersebut dibunyikan dalam lantunan kalimat Salawat Badar.
"Sekarang, insyaallah ada dua Yasin, pertama Yasin junior dan Yasin berdasarkan Salawat Badar," kata Nazaruddin.
Mengenai sepak terjang SYL, menurut Nazaruddin tidak bisa dipandang sebelah mata. Sebab, SYL merupakan koordinator seluruh gubernur di Indonesia yang hingga kini belum tergantikan.
"Saya takjub, luar biasa beliau masuk ke NasDem ini. Saya tidak tahu apa yang terjadi di masa depan. Tetapi ada pertanda nama Yasin dan Ramadan ini," tandas dia. (tan/jpnn)
Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar melihat masa depan Ketua DPP Bidang Otonomi Daerah NasDem Syahrul Yasin Limpo (SYL) cerah di partai barunya itu.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Menteri Agama: Pengumuman Libur Ramadan Disampaikan Senin
- Info Terkini soal Rencana Libur Sekolah Selama Ramadan
- Biaya Haji 2025, Pemerintah Usulkan Bipih Rp 65,3 Juta
- Klarifikasi Menteri Agama soal Tak Ada Azan di Pantai Indah Kapuk
- Presiden Prabowo Bakal Meresmikan Terowongan Istiqlal-Katedral
- Menag Sebut Masjid di IKN Bisa Dipakai untuk Salat Idulfitri 2025