Imam Masjid New York Tablig Akbar di Sulsel
Jumat, 29 Maret 2013 – 16:43 WIB

Imam Masjid New York Tablig Akbar di Sulsel
MAKASSAR - Imam besar Masjid New York, AS, Shamsi Ali, akan hadir memberikan tauziah pada tablig akbar Forum Kajian Cinta Alquran (FKCA) Sulsel di Masjid Nurul Imam Telkom, Senin 1 April. Kegiatan ini bekerja sama Dompet Dhuafa
Shamsi Ali merupakan pria berdarah Bugis kelahiran Bulukumba, 44 tahun silam. Saat ini dia tercatat sebagai Imam Islamic Cultural Center New York. Dia juga menjabat Ketua Yayasan Masjid Al Hikmah yang didirikan muslim Indonesia di Queen New York.
Humas FKCA, Nur Azikin mengungkapkan Shamsi Ali, tiba di Makassar pada Minggu, 31 Maret. Dia akan memberikan tauziah kurang lebih dua jam. Selain berceramah dengan tema "Meretas Dakwah, Melintas Batas", Shamsi Ali juga berbagi kisah yang didapatkan selama puluhan tahun melakukan syiar agama di Amerika Serikat.
"Kegiatan ini akan dihadiri sekitar 2.000 jemaah se Sulsel. Tablig akbar dimulai pukul 08.00 sampai selesai dan tidak dipungut biaya," ujar Nur Azikin seperti dilansir FAJAR, Jumat (29/3).
MAKASSAR - Imam besar Masjid New York, AS, Shamsi Ali, akan hadir memberikan tauziah pada tablig akbar Forum Kajian Cinta Alquran (FKCA) Sulsel di
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia